Toko Online Modul Ajar Kurikulum Merdeka Lengkap dengan ATP, CP, Promes, Prota, KKTP, Data Nilai, dan Daftar Hadir

Guru adalah Inspirator Kehidupan

Jual Modul Ajar Kurikulum Merdeka

Guru adalah Inspirator Kehidupan - Dalam tulisan ini saya akan bercerita tentang seorang murid Sekolah Dasar, kelas V. Meski sangat belia umurnya, tapi kedewasaannya lebih matang dari usianya. Dia menjadi pengasuh yang matang untuk adik-adiknya. Dia jadi pemelihara rumahnya. Dia jadi role model tak hanya bagi adiknya, tapi juga bagi teman-temannya.

Bahkan ketika kedua orangtuanya berhaji, sang anak yang sedang kita bicarakan ini yang menjadi penjaga, pengasuh, adik dan rumahnya selama ditinggal. Dia seorang anak yang bertanggung jawab dan sangat penuh pengertian.

Singkat cerita, beberapa saat kemudian anak yang sedang kita bicarakan ini sakit dan kondisi kesehatannya terus memburuk. Saya tak tahu pasti sakit apa yang diderita dan menyerangnya. Tapi yang saya tahu, karena kesehatannya terus memburuk anak ini akhirnya dilarikan ke rumah sakit.

Beberapa waktu setelah di rumah sakit, kesehatannya tidak stabil, bahkan cenderung menurun. Saya ingin sedikit berbagi cerita tentang kisah selama anak kota ini berada di rumah sakit. Dia berinteraksi dengan sangat manis bersama para pasien yang lain, dengan orang-orang yang menjenguknya, juga dengan dokter dan perawatnya. Semua orang jatuh hati.

Ketika di rawat dia terus menerus meminta orang-orang di sekelilingnya agar membaca Al Qur’an untuknya. Dia merasa tenang, begitu katanya.

Bahkan ketika kesehatannya memburuk, dan anak perempuan kita yang satu ini harus menjalani perawatan intensif di ICU, dia bertanya kepada para suster yang merawatnya. “Suster hapal surat? Tolong bacakan Al Qur’an untuk saya.”
Para dokter juga diminta dengan pertanyaan yang sama. Begitu juga orang-orang yang menjenguk dan membezuknya.

Kepada semua orang yang datang, anak gadis kita ini berpesan dan selalu berkata  agar jangan lupa membaca Al Qur’an. Harapan orang-orang tercinta di sekelilingnya adalah kesehatan dan kembali seperti sedia kala. Tapi Allah berkehendak lain, anak gadis tercinta ini akhirnya menghembuskan napas terakhirnya.  Innalillahi wa inna ilaihi rajiun.

Dia kembali kepada-Nya setelah meninggalkan banyak pesan kepada orang-orang tercinta di sekelilingnya agar tak putus untuk membaca Al Quran dan mentadabburinya. Anak gadis kita yang terkasih ini meninggalkan kita dengan cara yang terbaik, insya Allah, semoga rahmat Alah mengelilinginya selalu di sini, juga di sana.

Banyak orang bertanya-tanya, bagaimana cara mendidik dan membesar anak gadis sehingga seperti dia. Dan kedua orangtua anak gadis ini menceritakan, salah satu yang berperan membangun dan membesarkan anaknya menjadi seperti yang dikenal banyak orang, adalah ibu gurunya.
Sang ibu guru sangat berpengaruh dalam kehidupannya. Tidak saja di sekolah, tapi juga di luar sekolah dan di rumah. Kepada orangtuanya di sekolah, anak gadis kita ini sering mengulang kembali kisah-kisah inspiratif yang ia dapatkan dari ibu gurunya pada kedua orangtua dan keluarganya. Kisah tentang surga dan neraka, kisah-kisah tentang sahabat nabi, kisah tentang pentingnya berjiwa suci, banyak sekali.

Dan pembaca yang budiman, tahukah Anda siapa guru berbudi yang telah sangat berpengaruh dalam kisah hidup anak gadis kita ini? Namanya Ibu Guru Titin Supriatin. Ya, penulis buku ini, buku yang sekarang ada di tangan para pembaca. Dan saya berharap, Anda semua, para pembaca budiman, mendapatkan manfaat yang besar dari buku yang ditulis dengan tulus ikhlas oleh seorang guru yang berbudi tinggi ini.
Saya berinteraksi dengan beliau melalui perjumpaan dalam acara-acara Teachers Working Group, sebuah organisasi tempat kami  para guru belajar, menimba ilmu dan memotivasi diri. Menggali cara-cara baru dan menemukan bersama kegiatan-kegiatan yang menarik dan bermanfaat untuk anak murid kami. Dan salah satu program unggulan kami adalah bertema: Aku Bangga Menjadi Guru.

Saya percaya, jika bertemu dan bersilaturahmi, ada banyak hal dan kekuatan besar yang bisa kita temukan dan digali. Termasuk cara untuk mendidik, menunjukkan jalan kebaikan dan kebenaran, membangun karakter dan akhlak mulia anak-anak didik kita.

Buku ini dipersembahkan untuk para guru yang mulia, yang telah membaktikan hidupnya untuk menumbuhkan, merawat dan mengantarkan manusia. Buku ini adalah usaha besar dari penulisnya berbagi inspirasi agar guru menjadi lebih baik lagi. Karena kami percaya, guru yang baik adalah salah satu sumber dari kehidupan yang mulia. Great teachers, better life. Selamat membaca!
Salam hormat saya untuk para guru yang telah memberikan hidupnya demi kehidupan yang lebih baik bagi manusia. Semoga Allah merahmati dan mencucurkan keberkahan dalam kehidupan para guru kita.


Sudah tersedia juga Modul Ajar Kurikulum Merdeka untuk SMP dan SMA yang bisa Anda pesan, dengan pengiriman bisa via email atau WhatsApp

Modul Ajar Kurikulum Merdeka Tersedia

Jika Anda menggunakan Handphone, klik tombol ini untuk pesan via WhatsApp

Belanja RPP di tokopedia
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Guru adalah Inspirator Kehidupan

RPP-Silabus.Com menyediakan:

Modul Ajar Kurikulum Merdeka Lengkap dengan ATP, KKTP, CP dll

Modul Ajar Kurikulum Merdeka telah tersedia untuk Anda para pengajar yang membutuhkan. untuk keperluan mengajar ataupun untuk memenuhi kelen...